Pertanyaan yang Sering Ditanyakan
Siapa yang dapat mengakses informasi PHR saya?
PHR kamu tidak akan dapat diakses oleh siapapun tanpa persetujuan kamu. Kamu dapat memberikan akses kepada dokter untuk melihat data PHR kamu saat berkonsultasi jika diperlukan. Akses yang telah diberikan kepada dokter hanya berlaku selama sesi konsultasi belum berakhir.
Apa itu Medic+?
Medic+ adalah platform digital berkonsentrasi pada telehealth yang mengutamakan kemudahan akses layanan kesehatan bagi masyarakat, mulai dari mencari dokter hingga mengorganisir riwayat kesehatan personal. Kami juga berfokus pada tindakan preventif dengan pemanfaatan teknologi Artificial Intelligence.
Apa itu Personal Heatlh Record (PHR)?
PHR adalah catatan kesehatan pribadimu. Kamu dapat menyimpan berbagai data kesehatan kamu pada aplikasi Medic+ agar dapat tersimpan dengan aman dan dapat kamu akses kapanpun dan dimanapun. Kamu dapat melihat keamanan data PHR kamu di bagian Kebijakan Privasi.
Apakah saya dapat membatalkan pesanan konsultasi?
Kamu dapat membatalkan konsultasi 5 detik sebelum transaksi diproses dan pembayaran akan dikembalikan ke akun e-Wallet atau metode pembayaran yang digunakan sebelumnya.
Apakah saya dapat melaporkan dokter jika terjadi hal-hal yang tidak sesuai?
Setelah konsultasi berakhir, kamu dapat melaporkan dokter jika terjadi hal-hal yang tidak sesuai seperti; dokter tidak menjawab, terlalu lama merespon, dan lainnya.
Apakah saya dapat memberikan nilai dan masukan untuk dokter setelah berkonsultasi?
Setelah konsultasi berakhir, kamu akan menerima pertanyaan mengenai nilai (1-5) dan masukan untuk dokter tersebut. Dokter dapat melihat penilaian dan tanpa dapat melihat nama pengguna yang memberikan nilai.
Apakah data pribadi saya dapat terjamin keamanannya?
Kami mengikuti aturan yang berlaku dalam menjaga data privasi pengguna kami. Untuk membaca selengkapnya, kamu dapat melihat halaman “Kebijakan Privasi”.
Bagaimana cara daftar akun di Medic+?
Untuk daftar akun Medic+, ikuti langkah berikut:
- Unduh aplikasi Medic+ pada Playstore (Android) atau App Store (IOS)
- Buka aplikasi dan pilih “Daftar”
- Masukkan Nama Lengkap, Email, Nomor Ponsel, dan Kata sandi. Pastikan data yang kamu masukkan sudah benar karena Medic+ akan mengirimkan kode OTP melalui nomor telepon yang terdaftar.
- Selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman “Syarat dan Ketentuan” (Term and Condition) setelah mengklik tombol “Daftar”
- Kamu kini telah terdaftar di Medic+.
Bagaimana cara mengubah kata sandi?
Kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
- Klik ikon titik tiga atau “lainnya” di sisi kanan bawah pada aplikasi Medic+
- Pilih “Pengaturan”
- Pilih “Ganti Sandi”
- Masukkan kata sandi lama
- Masukkan kata sandi baru
- Kata sandi harus memiliki status “Kuat” dan tidak boleh sama dengan kata sandi sebelumnya.
- Klik ceklis untuk menyimpan perubahan
Apakah konsultasi via panggilan suara dan video tersedia di Medic+?
Untuk saat ini kami masih dalam tahap pengembangan untuk fitur panggilan suara dan video. Pastikan aplikasi Medic+ kamu adalah versi terupdate agar segera dapat menggunakan fitur terbaru kami.
Bagaimana PHR saya ditambahkan?
Data PHR dapat ditambahkan oleh pihak dokter, klinik/rumah sakit, dan pengguna. Pihak dokter dan klinik/rumah sakit yang akan menambahkan data PHR adalah pihak dari Medic+. Kamu dapat mengunggah data kesehatan secara mandiri seperti alergi, imunisasi, hasil lab, dll. ke akun Medic+.
Apakah saya dapat menyambungkan e-wallet saya pada akun Medic+?
Saat ini akun e-wallet yang dapat terhubung langsung dengan Medic+ adalah DANA.
Apakah saya bisa mendapatkan resep obat dari konsultasi online?
Ya, dokter akan membuat ringkasan berdasarkan konsultasi yang telah kamu lakukan. Ringkasan akan berisikan banyak hal termasuk resep dokter yang dapat kamu tebus di apotek atau pesan melalui aplikasi Medic+.
Bagaimana jika saya lupa kata sandi?
Jika kamu lupa dengan kata sandi akun kamu, pilih “Lupa Kata Sandi” kemudian masukan email atau nomor ponsel yang terdaftar. Kami akan mengirimkan tautan untuk melakukan pengaturan ulang kata sandi kamu.
Apakah saya dapat melihat hasil konsultasi saya dengan dokter?
Kamu dapat melihat dan mengunduh hasil konsultasi dokter setelah konsultasi berakhir. Berikut ini adalah hal-hal yang tercantum pada hasil konsultasi:
- Catatan Dokter
- Diagnosa
- Tindakan
- Resep obat
- Rujukan Rumah Sakit / Laboratorium
Apa saja yang ada pada data PHR saya?
Hal-hal yang disimpan pada PHR adalah:
- Hasil konsultasi online
- Catatan alergi
- Imunisasi & Vaksinasi
- Surat rujukan
Apa saja pilihan metode pembayaran yang tersedia di aplikasi Medic+?
Metode pembayaran yang tersedia di Medic+ saat ini adalah menggunakan dompet digital (e-wallet) DANA.
Bagaimana cara mengubah informasi profil?
Kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
- Klik ikon titik tiga atau “lainnya” di sisi kanan bawah pada aplikasi Medic+
- Klik ikon panah di sebelah kanan namamu
- Klik ikon pensil di kanan atas
- Lakukan perubahan pada profil yang diinginkan
- Klik ceklis di kanan atas untuk menyimpan perubahan
Bagaimana cara edit profile kita?
Ikuti langkah berikut:
- Masuk ke More
- Masuk ke Profile
- Klik icon Edit
- Edit Data
- Klik icon Save
- Selesai